Hanya Memberi Tak Harap Kembali
Seorang anak mendapatkan ibunya yang sedang sibuk menyediakan makan malam di dapur lalu mengulurkan selembar kertas yang bertulis sesuatu. Si ibu segera mengusapkan tangan di kain dan menerima kertas yang diulurkan oleh si anak lalu membacanya.
Biaya upah membantu ibu:
Tolong pergi ke warung: Rp 500,-
Tolong jaga adik: Rp 1500,-
Tolong buang sampah: Rp 500,-
Tolong merapikan kamar: Rp 1500,-
Tolong siram bunga: Rp 1500,-
Tolong sapu rumah: Rp 500,-
Jumlah: Rp 6000,-
Selesai membaca, si ibu tersenyum memandang si anak sambil sesuatu berputar dipikirannya. Si ibu meraih sebuah pena dan menulis sesuatu di belakang kertas yang sama.
Biaya mengandungmu selama 9 bulan: CUMA-CUMA
Biaya berjaga malam karena menjagamu: CUMA-CUMA
Biaya air mata yang menitis karenamu: CUMA-CUMA
Biaya kelelahan merawatmu: CUMA-CUMA
Biaya menyediakan makan minum, pakaian, dan keperluanmu: CUMA-CUMA
Jumlah Keseluruhan Nilai Kasihku: CUMA-CUMA
Si anak terdiam menerima kembali lembaran itu, memahami apa yang dibacanya. Dengan air matanya yang menetes mengambil pena dan menulis,
"Telah Dibayar Lunas, tidak bisa mengembalikan kelebihannya..."
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar: